Categories: Nasional

MPR: Masyarakat Berperan Wujudkan Pemilu Damai dan Bermartabat

BeritaGresik.com – Masyarakat dinilai memiliki peran penting dalam mewujudkan terselenggaranya pemilu damai dan bermartabat. Hal itu disampaikan Ketua Fraksi PPP MPR RI Arwani Thomafi dalam sosialisasi empat pilar MPR bersama santri Pondok Pesantren Al Hidayah di Kabupaten Pati, Sabtu (11/11/2023).

“Keinginan dan harapan akan terciptanya pemilu damai dan bermartabat tidak cukup hanya dilakukan lewat sebuah deklarasi, melainkan harus diwujudkan secara bersama-sama pada hari pencoblosan nanti,” ujarnya.

Menurutnya, mewujudkan pemilu damai dan bermartabat sangatlah penting, sebab selain memilih pemimpin dan wakil rakpyat, pemilu tersebut juga sebagai momentum mempererat jalinan anak bangsa.

“Untuk itu, seluruh elemen masyarakat bersama-sama dengan pemerintah penyelenggara dan aparat untuk menyukseskan Pemilu 2024 nanti,” ucapnya.

Arwani juga mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2024 nanti. Jangan sampai masyarakat abai terhadap momentum politik, sehingga jumlah golput menjadi tinggi.

“Kita harus pergunakan hak pilih kita sebaik mungkin untuk memilih pemimpin dan wakil rakyat. Hak pilih kita akan menentukan perjalanan bangs aini dalam lima tahun kedepan,” tuturnya. (as)

Reporter : Abrari Zubaidi

Share
Published by
Reporter : Abrari Zubaidi

Recent Posts

Kontruksi Sudah Lapuk, Rumah Apung Wisata Pulau Cena di Bawean Hanyut Terbawa Arus

BeritaGresik.com - Rumah Apung yang ada di kawasan Wisata Pulau Cena Bawean kabupaten Gresik menjadi…

9 hours ago

NS Pengasuh Cabuli Santri di Bawean Divonis 6 Tahunn 6 Bulan dan Denda Rp. 20 Juta

BeritaGresik.com – Sidang kasus pencabulan  anak dibawah umur dengan terdakwa NS, Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes)…

1 day ago

Calon Tunggal Bukti Hilangnya Kemandirian dan Pengkaderan Partai Politik di Gresik

oleh : A Fajar Yulianto (Direktur YLBH Fajar Trilaksana) BeritaGresik.com - Hiruk pikuk pilkada serentak…

2 days ago

Upacara Tabur Bunga di Tengah Laut Warnai Peringatan Harhubnas di Gresik

BeritaGresik.com - Kegiatan Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) ke 53, tahun 2024 di Kabupaten Gresik, berlangsung…

2 days ago

Baznas Gresik Salurkan Ratusan Juta Untuk Beasiswa Produktif Mahasiswa Tahun 2024

BeritaGresik.com - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Gresik menyalurkan beasiswa produktif kepada 76 mahasiswa baru…

2 days ago

Peringatan Maulid Nabi di Bawean, Warga Berbagi Bingkisan dengan Anak Yatim dan Dhuafa

BeritaGresik.com - Peringatan maulid Nabi Muhammad SAW yang diperingati setiap bulan Rabiul Awal kalender Hijriyah…

2 days ago