Categories: Hukum & KriminalNews

Kejari Gresik Terima Uang Pengembalian Hasil Korupsi Dana Hibah Diskoperindag Kabupaten Gresik Tahun 2022

BeritaGresik.com – Kejaksaan Negeri Gresik menerima pengembalian dana hasil korupsi Hibah Pokir Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Gresik tahun 2022.

Pengembalian ini, dilakukan terdakwa Ryan Fibrianto menjelang sidang selanjutnya dengan agenda tuntutan oleh jaksa penuntut umum  di Pengadilan Tipikor Surabaya, pekan depan. 

Kepala Kejari Gresik Nana Riana mengatakan, pengembalian uang negara yang dikembalikan sebesar Rp 860.211 600, dari dua penyedia yakni CV Alam Sejahtera Abadi dan CV Ratu Abadi. Melalui Penasihat Hukumnya dari Kantor Hukum Rizal Haryadi. 

“Saat ini sudah ada penitipan secara tunai pengembalian, dari kerugian keuangan negara oleh terdakwa Ryan  Fibrianto, selaku Direktur dan owner kedua CV tersebut,”ungkapnya, Senin (9/9/2024). 

Kejari menambahkan, pengembalian uang tersebut nantinya akan dikembalikan ke negara sesuai sumber dana yakni dana Pokok Pikiran (Pokir) Dewan.

Meskipun terdakwa Ryan Fibrianto telah mengembalikan uang kerugian negara, namun proses hukum yang menjerat terdakwa hingga saat ini terus berlangsung.

“Dan untuk saat ini perkara masih dalam tahap persidangan, pekan ini agenda pembacaan surat tuntutan,” jelasnya. 

Selain itu, ada pengembalian uang dari KUM dan penyedia sebesar Rp1,167 miliar.

 “Sehingga, dalam perkara dugaan korupsi hibah Kelompok Usaha Mikro (KUM), saat ini ada uang kerugian negara yang dikembalikan sekitar Rp1,227 miliar. Barang bukti tersebut kami titipkan di Bank Jatim,”paparnya. 

Pengacara Ryan Fibrianto, Rizal Haryadi mengatakan, dengan pengembalian dana tersebut, pihaknya berharap bisa menjadikan pertimbangan terkait proses hukum yang menjerat kliennya Ryan Fibrianto.

“Dengan pengembalian dana ini harapannya bisa menjadikan pertimbangan hakim di persidangan nanti,” harapnya. (abr) 

Reporter : Abrari

Recent Posts

Dihantam Gelombang, Kapal Tongkang Bermuatan Pupuk Berlindung di Bawean, Muatan Tumpah ke Laut

BeritaGresik.com – Sebuah kapal tongkang bermuatan pupuk terpaksa berlindung di perairan Desa Kepuhlegundi kecamatann Tambak…

1 month ago

Warga Minta PT Prima Energy Bawean Segera Salurkan Dana CSR untuk Pulau Bawean

BeritaGresik.com – Desakan terhadap PT Prima Energy Bawean yang saat ini tengah melakukan aktivitas pengeboran…

1 month ago

Polres Gresik Ringkus Pencuri Spesialis Bobol Jok Motor, Penadah Juga Ditangkap

BeritaGresik.com - Unit Resmob Satreskrim Polres Gresik meringkus dua pelaku kasus pencurian di Driyorejo. Dua…

3 months ago

Gadaikan Motor Kekasihnya, Pria di Gresik Terancam Hukuman 6 Tahun

BeritaGresik.com - Seorang pemuda di Gresik, terpaksa duduk di kursi persakitan Pengadilan Negeri (PN) Gresik.…

3 months ago

Sempat Kabur, Maling Motor di Menganti Berhasil Diringkus dan Dihajar Massa

BeritaGresik.com - Jajaran Unit Reskrim Polsek Menganti berhasil mengamankan seorang pelaku pencurian sepeda motor dengan…

3 months ago

Wujudkan Masyarakat Taat Hukum, Pemdes Sukaoneng Bawean Gresik Gelar Penyuluhan Hukum

BeritaGresik.com - Pemerintah Desa (Pemdes) Sukaoneng, Kecamatan Tambak, Pulau Bawean, Gresik, menggelar kegiatan sosialisasi penyuluhan…

3 months ago